Sosialisasi Program Magister Ke ASN, PHL Se-Kecamatan Girimaya


STIEPERTIBA.AC.ID - Rabu, 20 Juli 2022, Tim Promosi Pascasarjana STIE Pertiba Pangkakpinang mengadakan Silahturahmi dan Sosialisai ke Kecamatan Girimaya. Kegiatan ini sebagai tindak lanjut Sosialisasi Perwako 32/2022 Tentang Pengembangan Kompetensi Bagi PNS Pemerintah Kota Pangkalpinang melalui Jalur Pendidikan yang diselengarakan oleh BKPSDMD Kota Pangkalpinang yang dihadiri oleh Radmida Dawah, S.H., M.H., Fahrizal, S.T., Sri Wahyuningsih, S.I.P sebagai Narasumber serta Sosialisai Program Magister Manajemen (S2) STIE Pertiba dihadiri oleh Dr. Wargianto, S.E., M.M. (Ketua STIE Pertiba) dan Dr. Juhari. S.E., M.M. (Direktur Magsiter STIE Pertiba ) pada tanggal 14 Juli 2022 Kemarin.
Kegiatan ini diselenggarakan di Kelurahan Sriwijaya yang di hadiri oleh Camat Girimaya Bapak Lutfi darma Saputra, S.IP dan para lurah Sekecamatan Girimaya serta tim Promosi STIE Pertiba dihadiri oleh Bapak Dr. Wargianto, S.E., M.M. (Ketua STIE Pertiba), Dr. Juhari. S.E., M.M. (Direktur Magister). Pada kesempatan ini Camat Girimaya menyampaikan kepada seluruh ASN khususnya wilayah Girimaya untuk meningkatkan kompetensi manajerial dalam meningkatkan kinerja. Dalam kesempatan ini juga Direktur Magister STIE Pertiba Dr. Juhari menyampaikan membuka kesempatan mengikuti Program Pascasarjana pada pendaftaran gelombang III yang dibuka pada tanggal 18 Juli 2022 s.d 20 Agustus 2022
Yuk #GabungPertiba #KuliahS2 - adapun Daftar Online dapat mengunjungi situs kami https://admissions.stiepertiba.ac.id/ atau Daftar Online ke Kampus STIE Pertiba Pangkalpinang